Lima Proyek Ini Bakal Rubah Wajah Tarempa di 2024

Kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan yang digelar di Aula Kelurahan Tarempa Kamis (25/1/2024) (transkepri.com/yd)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Sebanyak lima usulan menjadi harapan dalam merubah arah pembangunan Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan, hal itu terungkap dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kelurahan Tarempa Kecamatan Siantan yang digelar di Aula Kelurahan Tarempa Kamis (25/1/2024).

Musrenbang Kelurahan Terampa Kecamatan Siantan mengambil tema "Optimalisasi pembangunan Ekonomi Sumber Daya Manusia dan Infrastruktur Berkelanjutan".

Lurah Tarempa Syamsir, SAP mengatakan, lima usulan yang disampaikan antara lain yakni jalan Sungai Sugi, pembangunan Lantai II Gedung PKK Kelurahan Tarempa, pengelolaan DAS Raden Shaleh, pembuatan Drainase dan Batu Miring.

"Alhamdulillah usulan yang disampaikan ini akan merubah wajah ibu Kota KKA,"ujar Syamsir.

Ayah Sayed Rafasya  menyebutkan, bahwa sejumlah kegiatan yang dilakukan memang menjadi fokus dalam mengatasi persoalan klise yang terjadi  setiap tahunnya yakni banjir.

"Insya Allah kedepan persoalan banjir dapat teratasi dengan baik sehingga tidak ada lagi banjir di yang membuat masyarakat resah"tuturnya.

Sementara itu Camat Siantan Kaharuzzaman mengatakan, untuk Musrenbang tingkat desa dan Kelurahan di  Kecamatan Siantan itu digelar 22 sampai dengan 31 Januari.

"Sedangkan  untuk Musrenbang Kecamatan Siantan akan di laksanakan pada 7 Februari 2024 mendatang,"katanya.

Sementara itu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Anambas (KKA) Fachri Hidayat menegaskan, bahwa pihaknya berupaya semaksimal mungkin agar pembangunan drainase dalam mengatasi banjir dapat terealisasi pada tahun 2024 ini.

Politisi Partai Besutan Surya Paloh itu menyampaikan, bahwa untuk pembangunan Drainase tersebut menelan anggaran sebesar Rp10 Millar lebih.  

"Dua titik yang terpenting drainase  tersebut antara lain yakni Jalan Imam Bonjol dan Diponegoro,"katanya, seraya mengatakan hal ini akan kita dorong sampai tuntas.

Dayat Panggilan akrabnya mengungkapkan, bahwa untuk yang lain akan disejalankan dengan pokok pokok pikiran DPRD.

Hj. Teti Hadiati, SH Anggota DPRD Dapil I lainnya menegaskan bahwa pihaknya optimis Anggaran revitalisasi akan terealisasi   mengingat tiga diantara anggota DPRD yang hadir merupakan anggota BANGGAR DPRD.

Sekretaris Dinas PUPR KKA Indra Gunawan menyampaikan kegiatan pembangunan Drainase tersebut akan dilaksanakan pada tahun 2024 dengan melalui  anggaran  APBD KKA.

"Insya Allah pada tahun ini pembangunan drainase akan realisasi pada tahun 2024 melalui anggaran APBD."katanya.

Hadir dalam Musrenbang tersebut antara lain yakni Anggota DPRD KKA H. Tety, Fachri Hidayat, Imran, dan Amat Yani, camat Siantan dan lainnya. (yd)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar