Horee, Bonus Atlet dan Pelatih Batam atas Keikutsertaan di Porprov dan Popda Kepri Dibagikan Oktober Mendatang

Kadispora Batam, Zulkarnain. (transkepri.com/ridho)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Kota Batam, Zulkarnain menegaskan bahwa bonus untuk atlet dan pelatih yang berhasil meraih medali pada keikutsertaan di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) V Kepri dan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) VIII Kepri, segera dicairkan.

"Untuk bonus atlet serta pelatih Batam pada keikutsertaan di Porprov dan Popda Kepri yang digelar pada 2022 lalu, Insya Allah segera dibagikan. Rencananya dibagikan pada bulan Oktober mendatang," ujar Zulkarnain, saat memberikan sambutan pada acara pelatihan pelatih dan wasit wood ball, Sabtu (23/09/23) di Kantor Dispora Batam.

Dijelaskan Kadispora Batam, pembagian bonus tersebut berasal dari anggaran perubahan Pemko Batam 2023. Dan anggaran tersebut dijadwalkan sudah bisa dicairkan pada Oktober mendatang.

ATLET Batam saat foto bersama Wali Kota Batam, HM Rudi di ajang Porprov V Kepri lalu. (dok)

Sedangkan terkait besaran bonus yang diberikan, kadispora menyebut bahwa khusus untuk ajang Porprov Kepri, pihaknya telah menetapkan nominalnya yang didasarkan pada usulan dari Komite Olahraga Nasional (KONI) Batam.

"Khusus untuk bonus ajang Porprov Kepri, besaran yang diterima para atlet dan pelatih acuannya kita menggunakan usulan yang disampaikan KONI Batam," ujar Zulkarnain.

Seperti diketahui, Kota Batam berhasil meraih juara umum pada ajang pekan Popda VIII Kepri yang digelar di Kabupaten Bintan pada 25-30 Juli 2022 lalu. Juara umum juga diraih kontingen Batam pada ajang Porprov V Kepri 2022, yang dilangsungkan di Bintan pada 6-12 November 2022 lalu. (ridho)

 


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar