Kasta Batam, Tempat Nongkrong Yang Nyaman dan Estetik

Bagi pecinta kuliner dan kaum milenial jangan bingung untuk mencari tempat nongkrong yang nyaman dan estetik, di Kota Batam. Kasta hadir untuk memanjakan mata dan lidah warga Batam.(transkepri.com/adri)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Bagi pecinta kuliner dan kaum milenial jangan bingung untuk mencari tempat nongkrong yang nyaman dan estetik, di Kota Batam. Kasta hadir untuk memanjakan mata dan lidah warga Batam.

Cafe Kasta adalah salah satu tempat kongkow-kongkow yang elegan dan menarik untuk dikunjungi di Kota Batam, khususnya di Golden Prawn, Bengkong, Kota Batam.

Tempat ini sangat direkomendasikan bagi masyarakat Batam terutama bagi kaum milenial. Kasta sendiri merupakan tempat yang sangat istimewa dan cocok buat nongkrong bersama teman, kerabat, pasangan serta keluarga.

Supervisor Kasta Resto, Afrizan mengatakan, tempat ini merupakan salah satu objek wisata kuliner di Batam yang hits di Batam.

"Kasta Batam hadir menawarkan cafe minimalis dan estetik dengan menyuguhkan pesona alam yang indah. Tempat nongkrong ini cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah terbilang memadai," ucap Afrizan kepada Transkepri.com, Jumat (17/06).

Kasta Batam juga menawarkan dua suasana yakni ruangan indoor dan outdoor. Untuk indoornya memiliki desain minimalis modern yang didominasi dengan dinding kaca. Ruangan indoornya tidak terlalu luas namun cukup adem karena dilengkapi dengan AC.

Sedangkan untuk outdoornya, kalian akan menempati area tepat di depan bangunan indoor serta sampingnya yang menyuguhkan view langsung ke danau. Kalian bisa memilih tempat duduk dengan bahan kayu serta area lesehan yang dilengkapi bean bag berwarna-warni yang elegan.

Selain kulineran, Kasta Batam juga sekaligus menjadi tempat rekreasi yang cukup recommended. Disana kalian bisa menikmati keindahan danau yang sangat memanjakan mata pengunjung.

Kasta Batam ini juga memiliki fasilitas yang lengkap antaranya, area parkir, toilet, mushola, WiFi, live musik, DJ dan masih banyak lagi.

Tempat nongkrong viral di Batam ini juga menawarkan beragam menu dengan harga yang cukup terjangkau bagi semua kalangan. Mulai aneka varian coffee, non coffee, aneka cemilan hingga makanan berat nusantara khas Sumatera hingga Jawa.

"Untuk harga menu di Kasta Coffee Batam mulai dari Rp 20 ribu hingga Rp 50 ribu," pungkas Afrizan.

Ia juga memberitahukan, mengenai jam operasional atau jam buka, Kasta Batam dibuka mulai pukul 10.00 Wib hingga pukul 24.00 Wib, untuk sesi live music dan DJ dimulai dari pukul 19.00 Wib hingga 24.00 Wib, pada setiap harinya.

"Kami mengajak masyarakat Batam dapat mengunjungi Kasta dan menikmati makan dan minum yang tentunya yang memanjakan lidah pengunjung, serta suasana yang nyaman dan estetik," ucap Afrizan.(adri)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar