Danlantamal IV Ucapkan Selamat atas Pelantikan Laksamana Yudo jadi Panglima TNI

Komandan Lantamal IV Batam, Laksamana Pertama TNI Kemas M. Ikhwan Madani (foto: istimewa)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Presiden Joko Widodo secara resmi melantik Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Istana Negara, Senin (19/12/2022).

Panglima TNI ke-23, Laksamana Yudo Margono secara resmi telah dilantik sebagai Panglima TNI, menggantikan Panglima TNI sebelumnya yakni Jenderal Andika Perkasa yang akan memasuki masa pensiun.

Atas penyematan jabatan barunya sebagai Panglima TNI, Komandan Lantamal IV Batam, Laksamana Pertama TNI Kemas M. Ikhwan Madani turut mengucapkan selamat kepada Laksamana Yudo Margono.

"Kami mengucapkan selamat atas dilantiknya bapak Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI oleh bapak Presiden RI, Joko Widodo," kata Kemas, Senin (19/12/2022).

Kemas mengungkapkan bahwa Laksamana Yudo Margono merupakan sosok pimpinan yang baik di mata seluruh anggotanya semasa menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut sejak 2020-2022.

"Berbagai terobosan telah diciptakan bapak Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono dalam melakukan pengamanan teritorial laut Indonesia semasa menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut," ujarnya.

Dengan dilantiknya Laksamana Yudo Margono sebagai Panglima TNI, Kemas berharap TNI semakin kuat dan lebih bersinergi dengan seluruh steakholder, guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh masyarakat Indonesia.

"Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada bapak Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono atas jabatan barunya," tutupnya. (iyan)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar