MOBILE

Cara Buat Banyak Channel YouTube, Berguna untuk YouTuber Pemula

Cara buat banyak Channel Youtube bisa dilakukan dalam satu akun Gmail yang sama. Foto/dok

TRANSKEPRI.COM, JAKARTA - Cara buat banyak Channel Youtube bisa dilakukan dengan mudah tanpa perlu membuat akun Gmail baru. Ini berguna bagi seorang YouTuber pemula yang baru membuat konten.

Dengan membuat channel baru dari akun Gmail yang sama, Anda tak perlu repot-repot lagi membuat akun email baru dan mengingat password-nya. Karena sering kali, karena kebanyakan channel seorang YouTuber jadi lupa beberapa password.
Tak sekedar untuk tujuan hiburan, Anda juga bisa membuat beberapa channel YouTube untuk tujuan bisnis. Ini bisa Anda lakukan jika subscriber yang ingin dituju berbeda.


Berikut cara buat channel baru YouTube melalui akun Gmail yang sama:

1. Masuk ke akun YouTube menggunakan akun Gmail Anda.

2. Jika sudah masuk ke channel YouTube, klik ikon profil lalu lanjut klik Setelan.

3. Kemudian Anda tinggal klik menu tambahan atau kelola channel Anda.

4. Lalu klik menu buat channel baru.

5. Terakhir, isi nama akun atau channel baru yang Anda inginkan lalu klik buat. Setelah itu Anda sudah bisa mengunggah video-video baru di sini sesuai dengan nama channel-nya.
Anda dapat mengelola saluran YouTube baru ini seperti yang Anda lakukan pada akun pribadi Anda. Pertimbangkan juga untuk menambahkan ikon channel dan gambar profil pengguna di YouTube untuk mengetahui akun mana yang sedang digunakan.

Langkah ini juga memudahkan Anda untuk melacak akun mana yang sering dimasuki secara aktif dan juga memungkinkan subscriber atau pengunjung membedakan akun bisnis dan akun pribadi Anda.


(net)


[Ikuti TransKepri.com Melalui Sosial Media]




Tulis Komentar