Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil lolos ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda melalui drama rubber game 21-14, 16-21, dan 21-9 / ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp
TRANSKEPRI.COM, TOKYO - Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil lolos ke semifinal Olimpiade Tokyo 2020 usai mengalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda melalui drama rubber game 21-14, 16-21, dan 21-9 pada laga perempat final di Musashino Forest Sport Plaza, Kamis (29/7/2021). Dengan demikian, ganda putra Indonesia masih menjaga asa untuk membawa pulang medali ke Tanah Air.
Ketenangan Ahsan/Hendra selama berhadapan melawan Takeshi/Keigo patut diacungi jempol. Smash menyilang yang diperagakan pasangan Jepang mampu dikembalikan dengan baik.
Ahsan/Hendra pun menutup interval pertama dengan 5-11. Unggul enam angka membuat juara dunia tiga kali ini dengan mudah mendikte permainan Takeshi/Keigo.
Poin demi poin berhasil diraih Ahsan/Hendra , sebelum akhirnya menutup game pertama dengan 21-14. Di game kedua, Ahsan kerap membuat beberapa kesalahan yang memaksa Takeshi/Keigo dengan mudah merebut poin.
Interval pertama, Ahsan/Hendra tertinggal 8-11. Setelah istirahat, peraih medali emas Asian Games 2014 itu mencoba untuk memperkecil kedudukan dengan memeragakan permainan netting.
Tapi Ahsan/Hendra hanya mampu menambah enam angka menjadi 14-17. Alih-alih ingin menyamakan kedudukan, Ahsan/Hendra justru lebih banyak membuang poin hingga akhirnya pasangan Jepang merebut 16-21.
Pada game penentuan, Ahsan/Hendra tak memberikan kesempatan Takeshi/Keigo untuk merebut poin. Di awal, pasangan andalan Indonesia mampu unggul 8-0.
Unggul jauh membuat Ahsan/Hendra merebut interval ketiga dengan 11-1. Setelah istirahat angka demi angka diraih pasangan Indonesia hingga akhirnya menyudahi perlawanan wakil Jepang dengan 21-9.
Di semifinal, pasangan yang dikenal dengan julukan The Daddies tinggal menunggu pemenang antara Lee Yang/Wang Chi-lin atau Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe. (net)