Diguyur Hujan Lebat, Pemukiman Warga di Kota Tanjungpinang Banjir

Sabtu, 17 April 2021

TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Hujan lebat yang  terjadi di wilayah Kota Tanjungpinang, Sabtu (17/4) sore menyebabkan  beberapa tempat pemukiman warga mengalami banjir.

Salah satunya di Kelurahan Batu Sembilan,  Kampung Bangunsari Kilometer 12. Ketua RT 01/RW 010 Rumono megatakan, sedikitnya ada 14 rumah warga terendam banjir.


"Untuk banjir hari ini ada sekitar 14 rumah yang terendam, rata rata dalam banjir sampai dengan lutut orang dewasa,"kata Rumono,  Sabtu (17/4/2021) sore.


Lanjutnya,  banjir yang terjadi di Kampung Bangunsari disebabkan curah hujan lebat yang terjadi 3 - 4 jam,  serta meluapnya sungai di sekitar pemukiman warga.


"Karena sepanjang perantaran sungai sudah banyak beridiri perumahan sampai dengan daerah Kelurahan Pinang Kencana. Sehingga menyebabkan tidak ada lagi daerah resapan dan air langsung meluncur dan meluap ke kampung ini,"ucapnya.


Ia menyebut saat ini sebagian warga yang rumahnya terkena banjir sudah mengungsi ke rumah penduduk yang dataranya tinggi .


Serta pihaknya berharap kepada pemerintah untuk dapat mencari solusi terhadap banjir yang di alami daerah Kampung Bangunsari dan sekitarnya.


"Dengan kondisi sepeti ini, kami berharap pemerintah dapat kiranya membangun waduk tempat penampungan air. Waduk di sekitar kampung kami agar persoalan banjir dapat teratasi."tutupnya.(san)