Wali Kota Tanjungpinang, Hj Rahma saat di bazar Ramadhan
TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG-
Walikota Tanjungpinang Hj.Rahma S.iP ingatkan para pelaku UMKM dan masyarakat di bazar ramadhan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan covid 19.
Menurut Rahma, pentingnya mematuhi protokol kesehatan karena bukan tidak mungkin akan meningkat jumlah masyarakat yang bisa terkontaminasi covid 19, mengingat dibulan April sudah 5 orang yang meninggal dunia.
"Pada dasarnya silahkan melakukan aktivitas jual beli agar roda perekonomian tetap berjalan tetapi wajib melaksanakan protokol kesehatan,"kata Rahma Kamis (16/4/2021).
Berbeda dari tahun tahun sebelumya sambung Rahma, setiap stand bazar diwilayah kota Tanjungpinang harus memiliki pembatas plastik untuk meminimalkan terjadinya kontak antara penjual dan pembeli.
Rahma juga menyebut, terkait peraturan baru instruksi menteri dalam negeri (Imendagri) nomor 3 tahun 2021 tentang PPKM (pembatasan pemberlakuan kegiatan masayarakat berbasis mikro) dimulai dari yang terkecil, RT RW atau komunitas harus memiliki satgas covid.
"Saya berharap satgas yang sudah di percaya oleh tim mereka, harus benar benar menjalankan tugasnya dan kami dari jajaran pemerintah baik TNI,POLRI terus mengingatkan pentingnya protokol kesehatan, namun ini tidak tercapai maksimal kalau masyarakatnya tidak mau tau"ucapnya.
Terkahir, Rahma juga mengajak seluruh masyarakat kota Tanjungpinang untuk saling bahu membahu dalam menjalankan pemulihan ekonomi serta dispilin terhadap prokes yang telah di buat. (san)