Wakil Gubernur Kepri, Marlin Agustina bersama Fatayat NU dan Guru TPQ di Lingga
TRANSKEPRI.COM.LINGGA- Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Marlin Agustina mengunjungi Fatayat Muslimat NU dan Guru-guru TPQ, penerima insentif dari Pemerintah Provinsi Kepri, di Gedung Daerah Dabo Singkep, Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga sabtu (10/4/2021).
Wakil Gubernur Provinsi Kepri, Marlin Agustina menyampaikan, adapun tujuan kedatangannya ke Dabo Singkep ini untuk melakukan pengukuhan Persatuan Pemuda Tempatan (Perpat) Kabupaten Lingga, sekaligus untuk bersilaturahmi bersama guru-guru TPQ dan ibunda muslimat juga BKMT.
“Sebelum menjabat sebagai ketua organisasi lain, saya juga merupakan ketua Fatayat NU Provinsi Kepri, mudah-mudahan kedepan akan ada kerjasama antara organisasi-organisasi islam, khusus nya di Provinsi Kepri,” kata Marlin dalam sambutannya dihadapan Fatayat Muslimat NU dan Guru-guru TPQ, di Gedung Daerah Dabo Singkep.
Selain itu jelas Wagub Kepri, kehadirannya juga untuk menyapa guru TPQ, karena saya adalah bunda TPQ yang ada di Kota Batam, dari informasi yang saya dapat kan, jumlah guru TPQ di Kabupaten Lingga sebanyak 900 orang lebih, yang semua nya akan menerima insentif.
Alasan Wagub memberikan perhatian yang lebih kepada organisasi islam khususnya guru-guru TPQ, karena guru TPQ yang mengajar anak kita menjadi anak yang berkarakter dan berahlak mulia, karena tantangan kedepan adalah tentang digitalisasi dan media sosial.
“Jadi siapa lagi kalau bukan kita sebagai orang tua dan guru TPQ, yang memberikan pelajaran bacaan Al Qur'an kepada anak-anak kita, sehingga anak-anak kita menjadi tau bahwa kebudayaan dan keagamaan itu penting dalam kehidupan sehari-hari,” terangnya.
Wagub juga ingin mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kabupaten Lingga, yang telah memberikan doa restu dan dukungan, sehingga Beliau menjadi Wakil Gubernur terpilih tahun 2020-2024.
“Mudah-mudahan dengan pertemuan yang penuh barokah ini, membawa arah yang lebih baik khususnya untuk Provinsi Kepri, dan mewujudkan pemulihan ekonomi didalam pandemi Covid-19 ini," ungkapnya.
"Adapun tulujuan dari silaturahmi ini agar kedepannya saya bersama pak Ansar dapat memberikan laluan dan potensi yang ada di Lingga bisa di kembangkan, karena saya lihat disini sangat luar biasa sekali," ucapnya.
"Kami melihat potensi-potensi di daerah sangat membutuhkan untuk pengembangan dan bantuan dari Provinsi Kepri, untuk itu saya yakin kami bisa melaksanakannya, sesuai dengan kebutuhan daerah itu masing-masing,” tutupnya.(isd)