Merasa Tertipu Nasabah Asuransi AIA Bakal Mengadu ke DPR

Sabtu, 27 Maret 2021

Asuransi AIA

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Dunia maya kembali digegerkan oleh persoalan asuransi. Kali ini, ada sebuah forum Facebook bernama Korban Penipuan Asuransi AIA.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com, grup itu berisi sekitar 3.800 anggota. Salah satu anggota yang masuk forum tersebut adalah Maria Trihartati yang berencana mengadukan persoalannya ke Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)

Dihubungi CNNIndonesia.com, Maria mengaku membeli polis asuransi berbentuk unit link dari AIA pada 2013 lalu. Ia membeli dari seorang agen asuransi.

Namun, agen tersebut tak menjelaskan sejak awal bahwa asuransi yang ditawarkan tersebut berbentuk unit link. Maria hanya diberitahu bahwa ia cukup bayar premi selama 10 tahun dan uang akan kembali penuh pada tahun ke 11."Jadi beberapa kali saya kenal teman gereja datang ke rumah, saya anggap orang baik, orangnya religius masa mau menipu," ungkap Maria, Jumat (26/3).

"Dan masih dapat manfaat sampai umur 90 tahun. Itu yang dijelaskan beberapa kali. Dia sama sekali tidak menjelaskan asuransi unit link," cerita Maria.

Agen itu, sambung Maria, juga tak menjelaskan rinci isi pasal-pasal yang ada di dalam polis. Makanya, Maria mengaku benar-benar tak tahu kalau polis yang ia beli berbentuk unit link.

Kemudian, ia baru mendapatkan penjelasan bahwa polis yang ia beli berbentuk unit link ketika ingin mengajukan klaim. Saat itu, dana yang bisa diambil hanya 30 persen dari total dana yang sudah dibayar."Nah, terus akhirnya saya bayar polis, saya tanda tangan," katanya.

"Saya mendapatkan baru dapat penjelasan yang sebenarnya dari orang AIA yang di kantor AIA Bandar Lampung bahwa itu asuransi berbentuk unit link, tahun 1 sampai 5 ada biaya akuisisi," jelas Maria.

Sejauh ini, Maria sudah melakukan unjuk rasa di kantor pusat AIA. Namun, dari kantor pusat berpatokan pada polis yang sudah diteken pada 2013 lalu.

Kemudian, ia juga sudah menghubungi agen yang pada 2013 lalu menawarkannya polis asuransi AIA untuk mendapatkan keterangan.

CNNIndonesia.com berusaha menghubungi manajemen AIA untuk mendapatkan tanggapan terkait informasi tersebut. Namun, manajemen masih perlu waktu untuk memberikan tanggapan resmi. (tm)