Anggota Polri
TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG-
Sebanyak 200 personel Polisi di Tanjungpinang selesai disuntik vaksin covid-19 tahap pertama, hal ini disampaikan Kapolres Tanjungpinang AKBP Fernando S,H.S.IK.
"Dari polres Tanjungpinang sebanyak 200 orang sudah di vaksin semua," tuturnya saat ditemui di kantor Gubernur Jumat (12/3/2021).
Lanjut Fernando, penyuntikan vaksin Sinovac kepada polisi dilakukan secara bertahap untuk tahap ini terdapat hanya 200 dosis vaksin yang tersedia dengan jumlah keseluran anggota personil 350.
"Masih ada lanjutan nanti karena personil kita jumlahnya hampir 350, sementara yang kita baru vaksin 200 personil," jelasnya.
Fernando juga menuturkan, personil yang disuntik hanya yang memenuhi persyaratan penerima vaksin dari segi kesehatan yang telah di tetapkan.
"Kalau yang sakit bawaan sesuai ketentuan belum di perbolehkan, yang bisa ikut vaksin yang memenuhi syarat dari segi kesehatan dan umur,"terangnya.
Hingga saat ini Polres kota Tanjungpinang juga masi menunggu datangnya dosis vaksin tambahan kepada dinas kesehatan terhadap anggota kepolisian yang belum mendapatkan vaksin.
Sebelumya, polres Tanjungpinang menggelar vaksinasi covid-19 tahap pertama Rabu (3/3) terhadap seluruh personel, jajaran Polsek serta PNS polri yang digelar selama dua hari. Kegiatan tersebut berlangsung di Gedung Antan seludang Mapolres Tanjungpinang.(san).