Gubernur Kepri, H Isdianto MM saat menggelar perpisahan bersama Forkopimda Kepri
TRANSKEPRI.COM.TANJUNGPINANG - Gubernur Provinsi Kepulauan Riau, H Isdianto, S.Sos.,MM mengadakan acara silaturahmi berakhirnya masa jabatannya dengan forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) dan seluruh pimpinan instansi vertikal, di Gedung Daerah, Jalan H Agus Salim, Tanjungpinang, Rabu (10/3/21) malam.
Panglima komandan gabungan wilayah pertahanan (Pangkogabwilhan I), Laksamana Madya TNI Ing Ariawan dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada H.Isdianto atas kerjasamanya yang telah membangun sinegritas dalam memajukan Kepulauan Riau.
“Saya ucapkan terimakasih kepada bapak Isdianto atas kerjasamanya selama menjabat sebagai gubernur karena mampu merangkum semua instansi pemerintah sehingga membangun sinegritas yang membuat wilayah Kepri aman dan kondusif,” tutur Ariawan.
Sebelumnya Isdianto menjabat sebagai PLT Gubenur Kepuluan Riau menggantikan Nurdin Basirun yang terjerat kasus tindak pidana korupsi gratifikasi izin pemanfaatan ruang laut di wilayah Kepri, dan pada tanggal 20 Juli 2020 Isdianto resmi di Lantik menjadi gubenur oleh Presiden Jokowi Dodo di istana negara.
Dalam pidatonya Gubernur Kepri H Isdianto mengatakan pada malam hari ini merupakan malam silahturahmi dalam rangka berakhirnya masa jabatan gebunur Kepri pada tanggal 12 Februari 2021.
“Tadi telah kita saksikan bersama sama video dokumentasi perjalanan saya selama menjabat PLT gubernur sampai mejadi gubernur inilah profil tugas yang bisa kami dapat laksanakan yang tentunya jauh dari harapan karena keterbatasan waktu dan saya sebagai manusia biasa memohon maaf sebesar besarnya atas apa yang telah kami berikan ,” jelas isdianto.
H isdanto juga mengucapkan terimakasih kepada Forkopimda atas kekompakan dalam membuat Kepri menjadi baik.
Pada kegiatan itu, H Isdianto juga membagikan cendera mata dan piagam penghargaan kepada FKPD provinsi kepulauan Riau sebagai bentuk terimakasih atas dedikasi dalam membangun provinsi kepulauan Riau.
Dengan berakhirnya masa tugas Gubenur Kepri H isdianto, mulai 12 Februari 2021 mendatang maka selanjutnya Sekda provinsi Kepri, Arif Fadillah akan melanjutkan estafet menjadi PLT Gubenur provinsi kepulauan Riau.(san)