Ketua Peradi sekaligus suami Wali Kota Tanjungpinang, Agung Wira Dharma
Peryataan tersebut, disampaikan langsung oleh Agung Wiradharma melalui video pendek berdurasi 1.27 menit.
Dalam video pendek itu Agung menyatakan bahwa dirinya telah terkonfirmasi Positif Covid-19 sejak hari Kamis (4/2/2021).
“Saya Agung Wiradharma, Ketua DPC Peradi Tanjungpinang sekaligus sebagai suami dari Walikota Tanjungpinang dari ruang Lavender 4 RSUD Tanjungpinang menyampaikan kepada masyarakat Kota Tanjungpinang bahwa terhitung sejak hari kamis (4/2/2021) sore setelah melalui rangkaian Swab PCR saya dinyatakan terpapar Covid – 19,” ungkapnya
Masih dalam video itu, meski dalam menjalani perawatan Agung Wiradharma tetap memberikan himbauan kepada masyarakat Tanjungpinang untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
“Dalam kesempatan ini saya berharap masyarakat Tanjungpinang mengedepankan Protokol Kesehatan dalam menjalankan aktivitasnya dan dalam kesempatan ini juga saya mohon doa kepada masyarakat kota tanjungpinang agar musibah Covid-19 yang melanda bangsa kita segera berakhir dan berharap Allah SWT memberikan kemudahan dalam proses penyembuhnya,” ujar Agung dalam video tersebut.
Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi dari Dinkes Tanjungpinang terkait Ketua Peradi sekaligus suami dari Wali Kota Tanjungpinang tersebut terkonfirmasi covid-19.***