Anggota DPRD Meranti Ini, Bagikan Tempat Penampungan Air ke Warga

Selasa, 15 Desember 2020

Penyerahan tong air ke warga

TRANSKEPRI.COM.SELATPANJANG- Anggota DPRD Kepulauan Meranti Hafizan Abas membagikan tempat penampungan air hujan (PAH) secara bertahap kepada masyarakat di Kecamatan Tebing Tinggi Kepulauan Meranti, Riau.

"Kita membantu masyarakat dengan menyediakan  penampungan air hujan secara berangsur- angsur di Kecamatan Tebing Tinggi, sejak Ahad  (13/12) sampai Senin (14/12)," kata Hafizan Abas Kepada media ini Selasa (15/12/2020).

Ia mengatakan, bahwa pembagian ini secara berkala dari diri pribadi peduli dengan lingkungan masyarakat sekitar, untuk mendapatkan air bersih di kediaman tempat mereka tinggal.

"Sebagai Anggota DPRD Kepulauan Meranti, tentunya saya peduli dengan lingkungan masyarakat, dengan begitu saya berinisiatif untuk membantu masyarakat dengan cara memberikan drum penampungan air hujan, guna agar bisa di manfaatkan oleh masyarakat," jelas Hafizan Abas Politisi PKB Meranti ini. (tm)