Serda Syafrizal Chan Patroli Bersama Babhinkamtibmas, MPA dan Manggala Agni di Desa Segati Kecamatan Langgam
TRANSKEPRI.COM, PELALAWAN - Babinsa Koramil 09/Lgm melakukan patroli pengendalian Kebakaran hutan dan lahan bersama Babhinkamtibmas, MPA dan Manggala Agni di Desa Segati Kecamatan Langgam di daerah hutan atau lahan yang rawan terjadi kebakaran Minggu ( 14/7/2019 ).
Patroli Terpadu ini sekaligus dalam rangka mensukseskan TMMD ke 105 Kodim 0313/KPR, sembari melaksanakan patroli tim ini juga membagikan himbauan tentang larangan membakar hutan dan lahan.
Danramil 09/Langgam Kapten Arh Kharidon Sitio melalui Babinsa nya menyampaikan selain kegiatan patroli pada saat Banbinsa melakukan kegiatan Komsos selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama-sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya Kebakaran hutan dan lahan diwilayah nya khususnya di titik titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.
“Patroli dilakukan secara terus menerus secara bersama sama sehingga diharapkan dapat memperkecil kemungkinan terjadinya kebakaran hutan dan lahan.Perintah untuk melaksanakan patroli ke setiap wilayah terkait Karhutla sudah dilakukan setiap hari.Bahkan Babinsa sebagai petugas terdepan wajib melaporkan terkait adanya titik api di desa binaannya kepada Danramil," ujarnya.(rls)