TNI-Polri di Batam membagikan sembako pada masyarakat terdampak corona
TRANSKEPRI.COM, BATAM - TNI dan Polri memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkam di Kota Batam. Pemberian sembako ini dilepas oleh Kapolreata Barelang AKBP Pol Purwadi Wahyu Anggoro dan Dandim 0316 Batam Letkol (inf) Ahmad Daud Harahap di Mapolresta Barelang, Senin (27/4/2020).
Kapolresta Barelang AKBP Purwadi Wahyu Anggoro mengatakan, dalam kegiatan apapun TNI/Polri selalu bersatu padu dalam pelaksanaan tugas di garis terdepan. Kata dia, apalagi dalam pelayanan dan pengabdian kepada masyarakat khususnya di Kota Batam.
"Terima kasih kepada pak Dandim 0316 Batam dan rekan rekan jajaran Babinsa TNI yang telah bekerja sama dengan baik secara sinergitas TNI/Polri di Kota Batam," kata Purwadi.
Sementara Dandim 0316 Batam Letkol Ahmad Daud Harahap mengharapkan kepada seluruh personel TNI maupun Polri bisa menjaga keselamatan dan kesehatan. Kata dia, kegiatan ini merupakan sinergitas yang diprakasai oleh Polresta Barelang.
"Kami juga berterimakasih kepada Polresta Barelang yang telah diprakarsai oleh pak Kalolresta Barelang. Saya minta jaga kesehatan dan keselamatan seluruh personil Babinsa TNI dan Babinkamtibmas Polri," ujarnya.
Selesai pengarahan dari Kapolresta Barelang dan Dandim 0316 Batam dilanjutkan dengan Penyerahan Secara Simbolis Bantuan Sembako, Oleh Dandim 0316 Batam Dan Kapolresta Barelang kepada Masyarakat Ekonomi lemah melalui para Babinsa TNI Kodim 0316 Batam dan Babinkamtibmas Polresta Barelang di Kota Batam.(bayu)