Penampakan Porsche 911 tahun 1991 yang didesain oleh Singer. FOTO/ Ist
TRANSKEPRI.COM LOS ANGELES - Mobil lawas memang memiliki peminatnya tersendiri. Tetapi tidak sedikit yang terpukau jika mobil tersebut melintas di jalan raya. Bergaya old school menjadi pembeda dari yang lainnya.
Begitu juga yang dikerjakan oleh Singer Vehicle Design, sebuah perusahaan desain yang merakit kembali Porsche 911 tahun 1991. Kendaraan itu diketahui milik Pfaff Auto, perusahaan yang menjual dan menyewakan mobil mewah.
Tahun ini, Porsche 911 tersebut telah berumur 29 tahun. Tetapi wujudnya tidak kalah jika disandingkan dengan mobil-mobil buatan beberapa tahun ke belakang.
Melansir dari Carbuzz, Minggu (19/4/2020), Singer membekali kendaraan ini dengan mesin flat-six 4.0-liter, termasuk rem, panel bodi, suspensi, dan interior serba baru. Mobil tersebut mampu melaju sejauh 370 mil.
Jika dilihat pada daftar harga di Autorider, mobil tersebut dibanderol seharga USD1 juta atau sekitar Rp15,5 miliar. Harga yang sangat menakjubkan untuk sebuah mobil lawas. (ssb)