Sekda Lepas Tim Relawan Covid-19 Meranti

Rabu, 15 April 2020

Sekda Meranti, Bambang Supriyanto melepas relawan Covid-19

TRANSKEPRI.COM.SELATPANJANG- Sekretaris Daerah Kepulauan Meranti Bambang Supriyanto SE MM, melepas secara resmi Tim Relawan Covid-19 Kepulauan Meranti untuk melakukan penyemprotan Disinfektan di rumah ibadah dan fasilitas Publik di Kota Selatpanjang, bertempat di halaman Kantor Bupati Meranti, Rabu (15/4/2020).

Turut mendampingi Sekda Meranti, Kadis Kesehatan Meranti dr. Misri Hasanto, Kadis Sosial Meranti Agusyantor S.Sos M.Si, Ketua KNPI Meranti Rudi Tanjung beserta anggota, serta Bagian Humas dan Protokol Meranti dan lainnya.

Untuk diketahui saat ini partisipasi aktif masyarakat bersinergi dengan Pemerintah Daerah dalam mengantisipasi penyebaran Virus Covid-19 di Kepulauan Meranti sangat tinggi, seperti yang dilakukan oleh Tim Relawan Covid-19 Meranti yang terdiri dari KNPI Meranti, Forum Puspa Sagu dan Remaja Masjid. 

Tim Relawan yang dikomandoi oleh Dinas Kesehatan Meranti ini akan bergerak kesetiap rumah ibadah, sekolah-sekolah serta fasilitas publik lainnya untuk melakukan penyemprotan Disinfektan guna memutus mata rantai penyebaran Virus Covid-19 di Kepulauan Meranti.

Tim Relawan ini dikatakan Kadiskes Meranti dr. Misri menargetkan seluruh rumah ibadah yang ada dikota Selatpanjang serta sekolah-sekolah dan fasilitas publik yang strategis dapat dilakukan penyemprotan Disinfektan sehingga masyarakat yang menjalankan ibadah dan beraktifitas dapat melakukanya dengan aman bebas dari Covid-19.

Sekedar informasi menurut data terakhir yang dikeluarkan oleh Dinas Kesehatan Meranti, jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sejauh ini berjumlah 4 orang, dari jumlah itu dua telah diperbolehkan pulang sementara 2 lagi masih di Isolasi di RSUD Meranti sambil menunggu hasil labor.

Menyikapi aksi mulia yang akan dilakukan oleh Tim Relawan Covid-19 Meranti ini, Sekda Meranti atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan apresiasi yang tinggi atas partispasi aktif dari Tim Relawan Covid-19 Meranti. Sekda berharap aksi ini jangan hanya sekejab dan hanya dibeberapa tempat saja tapi hendaknya dapat dilakukan secara masif dan menyeluruh.

Untuk melakukan penyemprotan secara masif memang bukan perkara mudah karena Meranti khususnya Kota Selatpanjang memilik wilayah yang luas dan banyak fasilitas Publik. Okeh karena itu Sekda juga menghimbau partisipasi aktif dari Ormas, LSM serta kelompok masyarakat lainnya untuk mengikuti apa yang telah dilakukan Relawan Covid-19 Meranti ini.

"Saya berharap kegiatan ini dapat berkelanjutan karena dari hasil penelitian para ahli puncak penyebaran Covid-19 ini bisa berlangsung hingga Mei, dan kami dari Pemerintah Daerah juga mengajak relawan lainnya untuk bersama-sama memerangi penyebaran Covid-19 di Meranti," ujar Sekda.

Sekedar informasi, Pemda Meranti sendiri seperti diakui Sekda Bambang, mulai hari ini akan menyerahkan sejumlah bantuan sembako kepada warga miskin bantuan ini berasal dari sumbangan dari OPD dan Pegawai dilingkungan Pemkab.Meranti.

"Mari bersama-sama kita antisipasi dan perangi penyebaran Virus Covid-19 dengan mematuhi semua arahan pemerintah, pakai masker saat keluar rumah, sering cuci tangan, lakukan Sosial/Physical Distancing dan Stay At Home jika tidak ada yang penting, periksakan diri segera jika merasakan gejala," pungkas Sekda. (bom)