Pisah Sambut Kadis Kominfo Pasaman dari Teddy Marta Kepada Fatrizon

Senin, 12 Januari 2026

Sertijab Kadiskominfo Kabupaten Pasaman dari pejabat lama, Teddy Marta, kepada pejabat baru Fatrizon berlangsung penuh keakraban dan sederhana, di ruang Kantor Diskominfo, pada Senin (12/1/2026). (ist)

TRANSKEPRI.COM.PASAMAN - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Pasaman dari pejabat lama, Teddy Marta, kepada pejabat baru Fatrizon berlangsung penuh keakraban dan sederhana, di ruang Kantor Diskominfo, pada Senin (12/1/2026).

Fatrizon Kepala Diskominfo Pasaman yang baru, saat acara serah terima jabatan memberikan pesan penting untuk segenap jajaran, bahwa mutasi di tubuh organisasi pemerintahan merupakan hal yang wajar, ini bagian dari upaya penyegaran,  amanah dan tanggung jawab yang harus dijalankan dengan tulus dan sebaik mungkin.

"Manusia itu sudah punya garis tangan masing-masing, jadi saya tidak kaget dengan yang beginian, ada yang sudah berjuang mati-matian, tapi justru belum mendapatkan kesempatan. Justru ada yang tenang, tapi terkadang bisa mendapatkan promosi, katanya.

Selanjutnya ia juga juga menyampaikan perencanaan program 2026 telah rampung, sehingga dirinya akan fokus melanjutkan program kerja yang telah disusun pejabat sebelumnya.

“Saya tinggal melanjutkan program yang sudah dipersiapkan. Dukungan dan loyalitas staf sangat saya harapkan, terutama yang sudah lama bekerja di Diskominfo dan memahami sistem di sini,” katanya.

Sementara itu mantan Kadis Kominfo Teddy Marta yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat (DPM) mengucapkan terimakasih atas kebersamaan dengan seluruh jajaran aparatur di Dinas Kominfo yang kurang lebih selama 6 bulan ini.

Selama bersama-sama pada Dinas Kominfo telah banyak berbaur hingga melaksanakan tugas tugas yang berkaitan dengan Komunikasi dan Informatika, dengan itu ia berharap dengan adanya Kadis baru, ia yakin Diskominfo akan semakin maju dan jaya kedepannya, karena beliau ini senior yang banyak pengalaman, ucapnya. (fauzi)