Pelantikan pengurus PW GPK Kepri beberapa waktu lalu. (ist)
TRANSKEPRI.COM.BATAM- Pengurus Wilayah Gerakan Pemuda Ka'bah (PW GPK) Provinsi Kepulauan Riau akan segera melaksanakan program kerja yang diemban dari Pengurus Pusat GPK pasca pelantikan di Jakarta oleh Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (DPP PPP) H. Muhamad Mardiono, Minggu (4/6/2023).
Muhamad Yasin Fariza selaku Ketua PW GPK Kepri yang baru diberikan mandat sejak 2 Juni 2023 mengatakan, amanah yang diemban saat ini tidak lah mudah, oleh karena itu dirinya berharap penuh dukungan semua pihak khususnya kader-kader dari GPK maupun kader-kader dari PPP Kepri dalam mewujudkan pemuda yang berkarakter kepemimpinan yang jujur, cerdas dan bertanggung jawab.
"Pada prinsipnya seluruh kader GPK wajib tegak lurus atas keputusan yang tertinggi. Saya tidak ingin adanya keputusan lain selain dari keputusan partai khusus terkait kepentingan dan keputusan politik," ungkap Muhamad Yasin Fariza selaku Ketua PW GPK Kepri, Minggu (4/6/2023).
Kata dia, berdasarkan hasil Keputusan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) ke II di Jakarta, 31 Mei 2023 yakni PP GPK menegaskan bahwa dalam mendukung pencalonan Presiden RI di Pemilu tahun 2024 seluruh kader GPK Kepri untuk tunduk dan patuh terhadap keputusan partai yakni Bapak Ganjar Pranowo yang didukung sebagai Capres di pemilu 2024 mendatang.
"Kita wajib mematuhi keputusan partai sebab GPK adalah adalah organisasi sayap pemuda tertua dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP)," tegas dia.
Yasin juga menyampaikan, dalam waktu dekat GPK Kepri akan langsung menggelar kegiatan konsolidasi terhadap pengurus GPK yang ada di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Kepri. Dirinya menyakini dengan modal kekompakan dan semangat perjuangan yang tinggi amanah ini bisa dilaksanakan sesuai yang di harapkan oleh semua kader.
"Ya, kita akan segera lakukan program kerja. Konsolidasi menjadi hal utama bagi kami dalam pembenahan atau pemantapan internal bagi GPK seluruh Kepri," ujarnya.
Ia juga berharap kepada PP GPK agar dapat membimbing dan mengarahkan seluruh kader PW GPK Kepri nantinya dalam menjalankan program kerja dan membentuk karakter kepada seluruh calon pemimpin dari GPK Kepri.
"Kita bekerja berdasarkan keputusan-keputusan yang menjadi keputusan Pengurus Pusat dan aturan anggaran dasar atau aturan rumah tangga maupun peraturan perundang-undangan yang berlaku," tukas dia. (yd)