Kepala BP Batam Ajak FKPD Bersinergi Wujudkan Batam Kota Baru

Selasa, 21 Maret 2023

Kepala BP Batam H.M Rudi (humas bp batam)

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menghadiri acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Tingkat Kota Batam,  Senin (20/3) di Convention Hall Hotel Radisson Batam

Dalam kesempatan ini, Muhammad Rudi menghimbau kepada seluruh Forum Komunikasi Perangkat Daerah (FKPD) untuk segera menuntaskan program prioritas pembangunan Batam.

"Musrenbang 2023 ini akan menentukan program pembangunan Batam tahun 2024, sehingga saya minta seluruh FKPD untuk segera menuntaskan program yang menjadi prioritas di tahun 2023," tegas pria yang juga menjabat sebagai Walikota Batam ini.

Program pembangunan tahun 2022 telah sukses diselesaikan antara lain peningkatan jalan dan drainase, fasilitas ibadah, fasilitas transportasi hingga berbagai peningkatan kualitas SDM Kota Batam.

Tahun 2023 ini akan dilanjutkan berbagai program pembangunan prioritas seperti peningkatan jalan dan drainase hingga sarana dan prasarana pendukung.

Sedangkan di tahun 2024, Muhammad Rudi menyampaikan tema pembangunan Batam adalah "Percepatan Pembangunan Infrastruktur dan Pelayanan Dasar di Hinterland untuk Pemerataan Pembangunan Daerah".

"Tahun 2024, pembangunan Batam akan kami tingkatkan hingga ke daerah hinterland untuk pemerataan pembangunan," ujar Rudi.

"Untuk itu saya minta dukungan FKPD dan masyarakat agar bersama-sama menyukseskan pembangunan yang sudah kita rencanakan ini," lanjut Rudi.

Hingga tahun 2024, terdapat proyek strategis Batam antara lain pembangunan terminal 2 Bandara Hang Nadim, Perluasan Pelabuhan Batu Ampar, Peningkatan Jalan dan Drainase, hingga menjadikan Batam sebagai Hub Logistik.

Muhammad Rudi bersama jajaran di BP Batam dan Pemko Batam berkomitmen akan segera menyelesaikan proyek tersebut untuk meningkatkan daya saing Batam dan menyambut Batam Kota Baru.

"Tahun 2022 lalu pertumbuhan ekonomi Batam mencapai 6,84%," ungkap Rudi.

"Dengan program pembangunan Batam yang masif saat ini, kita berharap pertumbuhan ekonomi di tahun 2023 akan lebih tinggi lagi," kata Rudi.

Muhammad Rudi juga berharap dengan pembangunan Batam yang sangat masif ini dapat menjadi stimulus bagi peningkatan ekonomi dan investasi Batam secara berkelanjutan.

"Semoga pertumbuhan ekonomi Batam dapat dijadikan percontohan baik di Nasional maupun Internasional," pungkas Rudi sembari tersenyum.

Turut hadir dalam kegiatan ini para Pejabat Tingkat II, III, dan IV di lingkungan BP Batam. (advertorial)