Sekda LinggA Syamsudi Menghadiri Kegiatan Gemapatas Secara Online di Kantor Lurah Dabo Lama, Jumat (3/2) foto transkepri.com/hendra kusuma
TRANSKEPRI.COM.LINGGA- Sekretaris Daerah Kabupaten Lingga Syamsudi menghadiri kegiatan Pencanangan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) serentak Se- Indonesia, yang dilaksanakan secara daring di halaman Kantor Lurah Dabo Lama. Jum'at (03/02/2023).
Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas adalah acara yang diinisiasikan oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN)
Kementerian ATR/BPN mencanangkan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) sebanyak 1 juta patok sebagai upaya meningkatkan kesadaran untuk menandai tanah miliknya
"Pemasangan patok tanda batas tanah itu merupakan kewajiban masyarakat sebelum mendaftarkan tanahnya, agar saat petugas pengukuran akan mengukur batas tanahnya dapat lebih mudah dan cepat,"ujarnya.
Selain itu nantinya untuk pengamanan aset dan menjamin kepastian batas bidang tanah.
Turut hadir Wakapolres Lingga, Danlanal Dabo Singkep, Kajari Lingga, Camat Singkep, Kepala Desa dan Lurah Se-Kecamatan Singkep, Tokoh Masyarakat serta perwakilan masyarakat kecamatan Singkep. (hendra)