Kalahkan AS dan Australia, Belanda vs Argentina di Perempatfinal

Ahad, 04 Desember 2022

Belanda menang atas AS 3-1

TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Satu pertandingan di perempatfinal Piala Dunia 2022 sudah didapatkan. Ada duel Belanda melawan Argentina.

Dua pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2022 telah berlangsung. Belanda berhasil mengalahkan Amerika Serikat dengan skor 3-1.

Belanda unggul 2-0 di babak pertama lewat Memphis Depay dan Daley Blind. Amerika Serikat kemudian memperkecil skor lewat Haji Wright, sebelum gol Denzel Dumfries memastikan kemenangan Belanda.

Laga selanjutnya Argentina melawan Australia, yang dimenangkan Albicelsete dengan skor 2-1. Argentina melesakkan gol lewat Lionel Messi dan Julian Alvarez, yang kemudian diperkecil Australia melalui Craig Goodwin.

Alhasil, Belanda dan Argentina harus saling berhadapan di perempatfinal karena berada pada jalur bagan yang sama. Duel ini akan berlangsung di Lusail Stadium, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB.

Belanda dan Argentina pernah saling bertemu di perempatfinal Piala Dunia 1998 di Prancis. Oranje berhasil menang 2-1 secara dramatis.

Belanda semula memimpin 1-0 lewat gol Patrick Kluivert di menit ke-12 dan Argentina menyamakan menjadi 1-1 melalui Claudio Lopez lima menit berselang.

Babak kedua berjalan ketat dan laga tampaknya akan masuk ke extra time 2x15 menit. Namun, Dennis Bergkamp malah mampu merobek gawang Argentina di menit ke-90 untuk membawa Belanda ke semifinal. **