Kuningan Guest House milik BP Batam yang berada di Jakarta
TRANSKEPRI.COM.JAKARTA- Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) akhirnya menghadirkan Kuningan Guest House (KGH) Jakarta pada platform pemesanan hotel secara daring dan bekerja sama dengan Online Travel Agent (OTA).
KGH yang berlokasi di Pusat Bisnis Mega Kuningan, Jakarta Selatan, merupakan aset/Barang Milik Negara (BMN) BP Batam yang dikomersilkan untuk umum.
Kepala Kantor Perwakilan BP Batam di Jakarta, Purnomo Andiantono mengatakan, KGH sudah dapat dipesan melalui tiket.com, traveloka.com dan booking.com atau OTA resmi di Indonesia pada Rabu (27/4/2022) silam.
Tarif untuk penginapan di KGH dimulai dari Rp 370.000,- sampai Rp 430.000,- per kamarnya.
“Dengan gebrakan ini, tentunya akan memudahkan masyarakat untuk memesan akomodasi dengan harga terjangkau,” ujar Andiantono.
Kini, masyarakat Indonesia maupun di luar negeri dengan mudah dapat memesan akomodasi dan layanan yang tersedia di KGH.
Dengan harga penginapan yang ekonomis dan dengan menu makanan yang variatif, lokasi KGH juga terhitung strategis sehingga mudah dijangkau.
KGH juga menyewakan ruang rapat untuk kegiatan Forum Group Discussion (FGD), seminar, teleconference beserta peralatannya seperti, proyektor dan sound system.
Tidak hanya kegiatan berskala besar, KGH juga mengakomodasi pertemuan dengan jumlah audiens lebih kecil dan bersifat privat.
Selain penginapan dan ruang rapat, KGH juga memiliki beberapa fasilitas antara lain, Kohai Sushi Bar dan Meanwhile Coffee Cafe.
“Kami berusaha semaksimal mungkin untuk menghadirkan pengalaman menarik bagi masyarakat yang menginap di KGH sebagai solusi penginapan pilihan di Jakarta,” pungkas Andiantono. (tm)