Harga Naik, Marlin Serahkan Bantuan Minyak GorengĀ 

Jumat, 14 Januari 2022

TRANSKEPRI.COM.BATAM- Wakil Gubernur Hj. Marlin Agustina mengatakan, naiknya harga bahan pokok, terutama minyak goreng, sangat menganggu kaum ibu dalam mengatur pengeluaran rumah tangganya. Keputusan pemerintah memberi bantuan minyak goreng untuk masyarakat diharapkan membantu meringankan beban kaum ibu. 

“Dengan program ini setidaknya membantu kita, kaum ibu. Dengan harapan harga minyak goreng kembali turun dan tak lama-lama terus meninggi,” kata Wagub Marlin saat menghadiri Operasi Pasar Minyak Goreng di Pasar TPID BTC Kelurahan Mangsang, Sei Beduk, Kota  Batam, Kamis (13/1). 

Tak kurang dari 6.000 paket minyak goreng disediakan di pasar ini. Masyarakat pun cukup antusias untuk membeli minyak goreng tersebut. Apalagi harganya sangat rendah. 

Pada kesempatan itu, Ketua TP PKK Kota Batam ini berpesan kepada masyarakat untuk membeli sesuai ketentuan dan alokasi. Jangan setelah beli datang lagi untuk membeli lagi. Biarkan tetangga dan suadara-saudara di Batam tetap mendapatkannya. (r)