MU Vs Burnley
TRANSKEPRI.COM.JAKARTA ?? Manchester United dipecundangi Burnley 0-2 pada lanjutan Liga Inggris yang dimainkan di Stadion Old Trafford, Rabu (22/1) waktu setempat.
The Red Devils sebenarnya mendominasi alur serangan di babak pertama, namun penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka gagal mencetak gol keunggulan.
Keasyikan menyerang, gawang Man United malah kebobolan di menit ke-39. Chris Wood memanfaatkan umpan Ben Mee yang tak kuasa dihentikan David de Gea.
MU berupaya keras untuk membalas di awal babak kedua, namun rapuhnya pertahanan menjadi celah yang bisa dimanfaatkan Burnley di menit ke-56.
Kombinasi apik satu dua Chris Wood dan Jay Rodriguez berbuah manis setelah nama terakhir menuntaskan peluang dengan baik. Tembakan Rodriguez ke tiang dekat tak sanggup dibendung De Gea di menit 56.
United mencoba segala cara untuk membalikkan keadaan. Namun, tak ada satupun gol yang sanggup tercipta. Skor 2-0 untuk keunggulan Burnley bertahan hingga peluit panjang.
Ini menjadi kekalahan kedua MU secara berturut-turut di Liga Inggris. Sebelumnya, Setan Merah dipaksa menyerah 0-2 dari Liverpool di Anfield.
Hasil negatif ini membuat Man United terancam digusur Tottenham Hotspur dari peringkat kelima. Keduanya saat ini sama-sama mengemas 34 poin, tapi MU masih unggul selisih gol.(009)
Susunan Pemain
Manchester United XI: David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Phil Jones, Harry Maguire, Brandon Williams; Fred, Nemanja Matic; Andreas Pereira, Juan Mata, Daniel James; Anthony Martial.
Burnley XI: Nick Pope; Matthew Lowton, James Tarkowski, Ben Mee, Charlie Taylor; Jeff Hendrick, Jack Cork, Ashley Westwood, Dwight McNeil; Chris Wood, Jay Rodriguez.